News Update :

Pakde dan Bude Karwo Santuni Ratusan Yatim

Senin, 13 Agustus 2012

Gubernur Jatim Soekarwo didampingi Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Jatim Nina Soekarwo berbuka puasa bersama 200 anak yatim yang berasal dari 10 panti asuhan yang berada di Surabaya dan sekitarnya, di gedung negara Grahadi Surabaya, (10/8/) malam.

Dengan disaksikan Forum Pimpinan Daerah dan Ketua DPRD beserta isteri, Sekdaprov Jatim beserta isteri, serta berbagai organisasi wanita, Pakde Karwo dan Bude Karwo dengan senyumnya yang ramah menyerahkan bingkisan dan sejumlah uang sambil menyalami anak-anak satu-persatu dan berdialog ringan.

Dalam kesempatan itu Pakde Karwo mengutarakan, di hari ke 21 puasa ramadhan merupakan hari baik untuk bersilaturahmi sambil berbuka puasa. "Saya atas nama pemerintah dan masyarakat Jatim mengucapkan terima kasih kepada PKK dan seluruh organisasi wanita yang telah membantu perempuan di pedesaan terutama di Posyandu sampai penanganan gizi buruk sehingga bisa berjalan dengan baik, amal jariyah yang luar biasa," katanya.

Menurut Pakde, Jatim telah berhasil tujuh kali meraih penghargaan di bidang gender. Semua itu berkat dukungan dan partisipasi teman-teman Bude di bebagai organisasi wanita, untuk itu saya ucapkan terima kasih. "Suasana Jatim yang kondusif berkat dukungan TNI/ POLRI, organisasi wanita, dan para isteri yang luar biasa. Karena jika isteri dalam rumah tangganya tenang membantu dan memberi dukungan suami, maka para suami juga bisa bekerja dengan tenang di kantor," ujarnya.

Dalam ceramah agama H Imam Mawardy, MA dari IAIN Sunan Ampel Surabaya mengatakan, hendaknya manusia berhenti mengeluh karena hidup itu anugerah.

Banyak nikmat Allah yang harus disyukuri. Oleh karena itu nikmati hidup ini dengan berbagi kebahagiaan, terutama berbagai dengan orang-orang miskin dan anak yatim. Semoga Allah akan membalas dengan kebahagiaan.

Orang harus menjaga positive thinking (pikiran positif) dan positive attitude ( sikap dan perilaku positif), karena semakin baik orang bersikap dan berperilaku makin banyak mendapatkan kebaikan.

Dalam acara berbuka puasa yang dihadiri di Jatim itu, setelah berbuka puasa, dilanjutkan dengan sholat maghrib berjamaah dan yang bertindak sebagai Imam KH Zulhilmi.[tok/ted]

Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :
Share this Article on :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright DARMONEWS.COM 2011 -2012 | Design by Darmo News | Published by Darmo News | Powered by Darmo News.