News Update :

The Blues Tebar Ancaman

Kamis, 05 April 2012


Chelsea melangkah ke semifinal Liga Champions usai mengalahkan Benfica 2-1 pada leg kedua perempat final di Stamford Bridge Kamis (5/4) dini hari tadi. Bak partai ulangan semifinal musim 2008-2009 lalu, The Blues akan berhadapan dengan Barcelona pada 19 dan 25 April 2012 (dinihari WIB,Red).

Menghadapi laga itu, pasukan Roberto Di Matteo langsung menebarkan ancaman kepada Lionel Messi dkk. Alasannya, tiga musim lalu, Chelsea gagal menghentikan langkah Barcelona ke partai puncak. Setelah bermain imbang 0-0 di Camp Nou, Chelsea harus gigit jari usai hanya bermain imbang 1-1. Mereka pun tersingkir secara menyakitkan oleh gol Andres Iniesta pada menit-menit akhir laga.

Apalagi ada kisah tak menyenangkan di balik kekalahan itu . Dalam laga leg kedua di Stamford Bridge yang berakhir 1-1, tim tuan rumah merasa dirugikan oleh keputusan-keputusan wasit Tom Henning Ovrebo. Empat klaim penalti yang mereka ajukan tak satu pun dikabulkan wasit asal Norwegia itu. Kubu Chelsea murka sampai-sampai Didier Drogba tak bisa mengendalikan emosinya. Bahkan, Jose Bosingwa menyebut Ovrebo sudah ‘dibeli’.

Kini saatnya Frank Lampard dkk menuntaskan dendamnya. "Semua orang punya urusan yang belum selesai dengan mereka (Barcelona)," ujar gelandang senior Chelsea, Frank Lampard seperti dikutip Soccernet, Kamis (5/4).

"Mereka adalah tim terhebat di dunia. Mereka akan jadi favorit, tapi kami punya keyakinan dalam diri kami," imbuhnya. "Kami harus tampil di level terbaik untuk menyingkirkan mereka dan kami yakin bisa melakukan itu."

Manajer sementara Chelsea, Roberto Di Matteo, menyambut gembira pertemuan tim asuhannya dengan Barca. "Barcelona mungkin salah satu tim terbaik di dunia, kalau bukan yang terbaik. Mereka punya pemain-pemain hebat," katanya.

“Tentu melawan mereka di semi final akan menjadi tantangan buat saya dan klub ini. Tapi saya katakan, kami senang bisa lolos ke empat besar dan harus melawan tim besar seperti Barcelona,” tuntasnya.

Sementara Barcelona, sejak tahun 2008, sudah dua kali tampil final Liga Champions. Namun, ada catatan unik lainnya yang menaungi tim asal Catalan itu sejak empat tahun silam.

Sejak musim 2007/2008, Barca tak pernah absen tampil di babak semifinal. Musim ini, mereka lolos ke babak empat besar setelah menang aggregate 3-1 atas raksasa Italia, AC Milan.

Catatan dalam empat musim terakhir menunjukkan bahwa jika lolos ke babak final, maka Barca selalu keluar sebagai juara. Hal ini diperlihatkan pada tahun 2009 dan 2011. Uniknya, lawan yang mereka hadapi pada kedua final tersebut sama, yakni Manchester United.

MU juga yang menyingkirkan Los Cules di babak semifinal pada 2008. Nah, catatan ini menghadirkan hal unik lainnya; setiap tim yang berhasil mengalahkan Barca di babak semifinal (sejak 2008) selalu keluar sebagai juara.

Musim ini, Barca bakal menghadapi Chelsea di babak semifinal. Barca dan Chelsea sudah 13 kali bentrok di panggung Eropa. Rekornya cukup berimbang, di mana Barca meraih lima kemenangan, sementara Chelsea 4. Empat laga lainnya berakhir dengan seri.

Meliha kondisi itu, laga Chelsea kontra Barcelona di babak semi final Liga Champions musim ini dipastikan bakal sarat emosi. Sejarah pertemuan kedua klub di awali pada ajang Fairs Cup 1966 (sebelum diubah jadi UEFA Cup dan terkini menjadi Europa League). Di pertemuan pertama tersebut, Barca sukses menekuk Chelsea 2-0.

Dalam laga semifinal nanti Chelsea akan bertindak sebagai tuan rumah pada leg pertama 19 April dinihari, sementara Barca akan gantian menjamu The Pensioner pada leg kedua di Camp Nou, 25 April 2012 dini hari.

SEJARAH PERTEMUAN CHELSEA VS BARCELONA:

2008/2009: Semi Final

Liga Champions (06/5/2009): Chelsea 1 – 1 Barcelona

Liga Champions (28/4/2009): Barcelona 0 – 0 Chelsea



2006/2007: Penyisihan Grup

Liga Champions (31/10/2006): Barcelona 2 – 2 Chelsea

Liga Champions (18/10/2006): Chelsea 1 – 0 Barcelona



2005/2006: 16 Besar

Liga Champions (07/3/2006): Barcelona 1 – 1 Chelsea

Liga Champions (22/2/2006): Chelsea 1 – 2 Barcelona



2004/2005: 16 Besar

Liga Champions (08/3/2005): Chelsea 4 – 2 Barcelona

Liga Champions (23/2/2005): Barcelona 2 – 1 Chelsea



1999/2000: Perempat Final

Liga Champions (18/4/2000): Barcelona 5 – 1 Chelsea

Liga Champions (05/4/2000): Chelsea 3 – 1 Barcelona



1965/1966

Fairs Cup (25/5/1966): Barcelona 5 – 0 Chelsea

Fairs Cup (11/5/1966): Chelsea 2 – 0 Barcelona

Fairs Cup (27/4/1966): Barcelona 2 – 0 Chelsea
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :
Share this Article on :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright DARMONEWS.COM 2011 -2012 | Design by Darmo News | Published by Darmo News | Powered by Darmo News.