![]() |
| Para chef dari Bogasari Baking Center membuat Bolu
Pelangi (Rainbow Cake) raksasa, ukuran 2 x 2 m. Setelah selesai kue tersebut dibagi-bagikan gratis kepada para pengunjung Indofood Festival. |
SEBAGAI ibu kota Republik Indonesia, kota Jakarta
memiliki beragam pesona, salah satunya kekhasan seni budaya yang tumbuh dan
berkembang di tengah masyarakat multietnik. Selain itu Jakarta mempunyai
kekayaan kuliner yang sungguh luar biasa. Aneka hidangan tradisional khas Betawi maupun makanan khas
dari daerah lain banyak dijajakan di Jakarta. Aneka hidangan khas yang
berpenampilan unik tersebut juga memiliki cita rasa nan lezat dan bergizi. Kekuatan
cita rasa inilah yang menjadikan suatu makanan dipilih sebagai hidangan favorit
oleh masyarakat, bahkan menjadi kuliner andalan kota Jakarta. Pesona kuliner itu tak hanya dinikmati oleh
masyarakat setempat saja, tetapi juga mengundang selera para pecinta kuliner
dari kota-kota lain untuk bertandang ke kota metropolitan, sekadar untuk
mencicipi aneka hidangan yang mampu menggoyang lidah itu. Tak heran, kini
Jakarta kerap menjadi kota tujuan favorit untuk berwisata kuliner.
Menyadari hal itu, Indofood memilih Jakarta sebagai kota
penutup acara bertajuk "Festival Cita Rasa Pilihan Indonesia” ini, setelah
meraih sukses besar di kota Medan (Sumatra Utara) yang menjadi persinggahan
perdana. Indofood Festival juga ingin ikut memeriahkan perayaan ulang tahun
kota Jakarta ke-486 di bulan Juni yang bertema "Jakarta Baru, Jakarta
Kita"
Franciscus Welirang, Direktur PT Indofood Sukses Makmur
Tbk menyatakan bahwa Indofood Festival
adalah ajang untuk mempertemukan serta menyatukan sahabat, kerabat dan keluarga
melalui kekuatan cita rasa kuliner. Gelaran acara ini juga sebagai ungkapan
rasa terima kasih Indofood kepada masyarakat dan para mitra yang selama ini
setia menggunakan produk Indofood untuk memberikan cita rasa istimewa pada
makanan hasil olahannya. Lewat ajang ini, Indofood juga ingin mengajak
masyarakat untuk mengenal dan mencintai aneka-ragam kuliner khas yang lezat.
“Kami ingin memperkenalkan kuliner Indonesia yang diolah, diracik dan diramu
oleh pedagang makanan dengan menggunakan bahan-bahan berkualitas. Sehingga
selain menghasilkan makanan bercita rasa lezat, juga bergizi,” tutur Franciscus
yang akrab disapa Franky.
Franky berharap penyelenggaraan "Indofood Festival
Cita Rasa Pilihan Indonesia” dapat memberikan pengalaman baru bagi masyarakat.
Selain menghadirkan puluhan penjaja makanan pilihan, juga dihadirkan Galeri Indofood, dimana
masyarakat dapat melihat dan mengenal rangkaian produk Indofood secara
langsung. Pengunjung dapat mencicipi langsung produk-produk Indofood serta
melihat wall of fame – sebuah perjalanan dari masa ke masa Indofood. Salah satu
UKM binaan Indofood menciptakan kreasi berbahan dasar tepung terigu berupa Bolu
Pelangi Raksasa berukuran 2 x 2 meter, juga kreasi cemilan dari produk makanan
ringan Indofood. Selain Galeri Indofood, juga terdapat Swalayan Indofood dimana
pengunjung dapat membeli produk Indofood.
“Indofood memiliki jangkauan kategori produk yang luas.
Mulai dari bahan dasar hingga produk makanan siap santap bagi semua kalangan
dan sudah dikenal baik di masyarakat. Diantaranya tepung terigu, minyak goreng,
margarin, susu dan produk turunannya, produk makanan ringan, penyedap makanan
seperti kecap, saus sambal, aneka bumbu masak, sirup, biskuit, dan mie instan,”
ujar Franky.
Menurut Karls Nayoan Jap, Consumer Activation Manager PT
Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, Festival Indofood akan digelar di Plaza dan
Parkir Selatan Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, berlangsung selama dua
hari, Sabtu dan Minggu (1 - 2 Juni
2013). Acara dibuka untuk umum mulai pukul 11.00 WIB hingga 21.00 WIB, dimana
para pengunjung dapat masuk secara gratis tanpa perlu beli tiket. Indofood
Festival menampilkan 45 pedagang makanan baik dari Jakarta dan sekitarnya
maupun perwakilan dari beberapa daerah, seperti Ketoprak Ciragil, masakan Aceh
RM. Seulawah, Nasi Goreng Kebon Sirih, Nasi Uduk & Laksa H. Babe Saman,
Bakso Lapangan Tembak Senayan, Sate Tulang & Soto Banjar Eldorado, Mie Ayam
Bloon Theresia, Gudeg Asli Jogja Ibu Laminten, Bebek Goreng Kaleyo, Soto
Kesawan (Medan), Kupat Tahu Gempol (Bandung) dan masih banyak lagi yang
lainnya. Mereka hadir di Indofood Festival mengingat aneka makanan tersebut
merupakan pilihan masyarakat selama bertahun-tahun.
Di sela acara pembukaan Indofood Festival yang menurut
rencana akan diresmikan oleh Gubernur DKI Jaya Joko Widodo (Jokowi), pertunjukan
kesenian kontemporer dan marching band ikut meramaikan suasana. Usai acara
pembukaan, Indofood mengajak masyarakat untuk bersama-sama memanggang aneka
makanan. Indofood Festival sebagai tempat berkumpulnya keluarga, sahabat dan
kerabat sambil menikmati sajian istimewa hasil olahan pedagang makanan. Selain
itu, selama dua hari pengunjung dapat menikmati permainan menarik, menikmati
hiburan musik yang menampilkan artis papan atas seperti Cakra Khan, Andra &
The Backbone, Raisa, dan Geisha. “Anak-anak juga dapat bermain aneka permainan
seperti ayunan, basket mini, mobil-mobilan dan sejenisnya,” jelas Karls.
Indofood Jalin Kemitraan
dengan World Food Programme (WFP)
Yang juga menarik dari gelaran festival kali ini,
Indofood mengajak masyarakat untuk berperan dalam membangun generasi bangsa
yang berkualitas dengan memberikan donasi untuk program perbaikan gizi di Nusa
Tenggara Timur hasil kerjasama Indofood dengan World Food Programme (WFP). Program ini berupa penyediaan makanan yang
tepat untuk memenuhi gizi yang diperlukan terutama pada periode emas yakni
seribu hari pertama kehidupan, mulai masa kehamilan hingga anak berusia 2
tahun.
Mekanismenya, setiap pengunjung yang berbelanja Rp 20.000
akan mendapatkan token merah dan biru. Token merah adalah token yang dapat
digunakan pengunjung untuk mengikuti berbagai permainan di areal Indofood
Festival. Token biru yang bertuliskan “masa depan yang lebih baik” adalah token
yang dapat didonasikan ke program CSR. Seluruh hasil donasi baik di Medan maupun
Jakarta akan diberikan ke WFP untuk mendukung program tersebut. (arm/mediacare)
Baca Juga Artikel Menarik Lainnya :



Tidak ada komentar:
Posting Komentar